HME Profile

Satu Komando! Satukan Elektro!

Himpunan Mahasiswa Elektro PNJ (HME-PNJ) berdiri sejak tahun 2000. Sebelumnya HME PNJ adalah HME Politeknik Universitas Indonesia yang masih merupakan bagian dari Universitas Indonesia.
Keberadaan HME diharapkan dapat menjadi wadah  penyalur bakat dan kreatifitas para anggotanya.

Logo HME terbentuk seperti ini sejak tahun 2005. Logo disamping adalah revisi terbaru yang berlaku hingga kini tahun 2013. Dengan warna dasar biru, juga dengan warna kuning, oranye, merah dan putih di setiap pojok kotak. Masing-masing mempunyai arti sebagai berikut:
- Biru mencerminkan persahabatan.
- Kuning dilengkapi dengan gambar resistor adalah simbol Program Studi Elektronika.
- Oranye dilengkapi dengan gambar satelit adalah simbol dari Program Studi Telekomunikasi.
- Merah dilengapi dengan gambar petir adalah simbol Program Studi Listrik.
- Putih dilengkapi dengan gambar komputer adalah simbol Program Studi Informatika.
Hal tersebut dikarenakan pada jurusan Teknik Elektro di PNJ memiliki 4 program studi yaitu Elektronika Industri, Telekomunikasi, Listrik, dan Informatika. Dan secara umum, arti lambang ini adalah "walapun berbeda program studi tetapi kita tetap satu elektro!"

Sebagai sebuah organisasi, HME memiliki Badan Kelengkapan berupa Litbang , BPH , Biro dan Departemen yang bersifat semi-otonom. Litbang beranggotakan angkatan tertua (tingkat 3) dan memiliki fungsi layaknya sebuah badan legislatif. BPH sebagai pemilik fungsi eksekutif secara dominan diisi oleh mahasiswa tingkat 2. Divisi di HME PNJ terbagi menjadi 6 departemen yaitu Departemen Pendidikan dan Keilmuan, Departemen Kominfo, Departemen Sosial dan Politik, Departemen Kesehatan Lingkungan, Departemen Kewirausahaan, Departemen Kerohanian Islam dan Departemen Sosial Mahasiswa.

Visi HME-PNJ 2013/2014

  • Menjadikan HME yang Solutif, Aspiratif, Bersahabat, dan Bermanfaat (SAHABAT)

Misi HME-PNJ 2013/2014

1. Menangani permasalahan dengan cerdas bagi seluruh civitas akademika jurusan Teknik Elektro.
2. Mewadahi segala aspirasi mahasiswa jurusan Teknik Elektro dan memperjuangkannya secara tepat dan propesianal.
3. Menjalin hubungan yang harmonis dan bersahabat dengan seluruh civitas akademik Jurusan Teknik Elektro.
4. Menjalankan fungsi keberadaan Himpunan Mahasiswa Elektro secara maksimal sehingga dapat dirasakan secara nyata kebermanfaatannya bagi Jurusan Teknik Elektro.